Sop Matahari.
Kamu bisa memasak Sop Matahari menggunakan 33 bumbu dalam 10 langkah. Begini cara memasak nya.
Bumbu Sop Matahari
- Kamu perlu Bahan Adonan Ayam.
- Siapkan 1/2 kg Dada ayam, pisahkan dari tulang dan kulitnya.
- Siapkan 1 sdt Lada bubuk.
- Siapkan 1/2 sdm Bawang merah goreng.
- Siapkan 1 sdt Bawang putih goreng.
- Siapkan 1/2 sdm Saos tiram.
- Siapkan 1 sdt Minyak wijen.
- Siapkan 1 butir Telur.
- Diperlukan Secukupnya Garam.
- Siapkan Secukupnya Kaldu jamur.
- Kamu perlu 2 sdm Tepung tapioka / Tepung sagu.
- Siapkan Bahan Kuah.
- Diperlukan Tulang dan kulit ayam.
- Siapkan 5 siung Bawang putih, geprek.
- Diperlukan 1/2 siung Bawang bombay, iris tipis.
- Kamu perlu 1 batang Daun bawang, iris.
- Diperlukan 1 batang Daun seledri, iris.
- Diperlukan Sedikit Minyak goreng, untuk menumis.
- Siapkan Secukupnya Air.
- Diperlukan Secukupnya Kaldu bubuk.
- Siapkan Secukupnya Lada bubuk.
- Diperlukan Secukupnya Garam.
- Siapkan Sejumput Pala bubuk.
- Kamu perlu Secukupnya Bawang goreng, untuk taburan.
- Diperlukan Bahan Kulit Telor Dadar.
- Kamu perlu 5 butir Telur.
- Siapkan 1 sdm Tepung maizena.
- Kamu perlu Secukupnya Garam.
- Siapkan Secukupnya Lada bubuk.
- Kamu perlu Bahan Lain.
- Kamu perlu 1 buah Wortel, parut.
- Diperlukan 1 genggam Jamur es kering, rendam air panas, buang bonggolnya.
- Diperlukan 1 buah Sosis, iris tipis.
Instruksi memasak Sop Matahari
- Adonan Ayam : Campur semua bahan di dalam chopper. Blender hingga tercampur rata dan halus..
- Kulit Telor Dadar : Aduk semua bahan hingga tercampur rata dengan menggunakan whisk. Kemudian buat dadaran telur sedikit demi sedikit hingga didapatkan beberapa dadaran telur. Punya saya jadi 5 dadaran telur. Gunakan teflon supaya tidak lengket. Usahakan dadaran telur jangan terlalu tipis supaya tidak mudah sobek. Jangan pula terlalu tebal supaya mudah dibentuk..
- Letakkan dadaran telur di mangkuk supaya memudahkan saat menata isian..
- Urutan saat memasukkannya yaitu yang pertama sosis di bagian tengah, kemudian parutan wortel di bagian satu sisi. Sedangkan jamur es di bagian sisi yang lain. Baru kemudian dituangkan adonan ayam kira-kira 2 sdm dengan sedikit ditekan. Ratakan kemudian tutup bagian sisa kulit dadaran telur yang menjuntai menutupi adonan ayam. Keluarkan dari mangkuk. Ulangi hingga dadaran telur habis..
- Panaskan panci kukusan. Kemudian kukus adonan hingga matang selama kurang lebih 30 menit. Gunakan api sedang cenderung kecil supaya dadaran telur tidak menggembung saat dikukus..
- Kuah : Rebus sebentar tulang dan kulit ayam dengan sedikit air selama kurang lebih 10 menit. Kemudian buang air rebusan. Sisihkan tulang dan kulit ayam..
- Tumis bawang putih dan bawang bombay dengan sedikit minyak goreng hingga layu dan harum. Kemudian tambahkan daun bawang. Aduk rata..
- Masukkan tulang dan kulit ayam, tambahkan juga secukupnya air. Masak hingga mendidih..
- Bumbui dengan pala bubuk, kaldu bubuk, lada bubuk, dan garam. Masukkan juga daun seledri. Aduk rata. Cicipi rasa. Terakhir taburkan bawang goreng..
- Penyajian : Letakkan 1 dadaran sop matahari di tengah piring saji. Buka bagian atasnya secara perlahan dengan menggunakan gunting. Buat menjadi seperti bentuk kelopak bunga. Kemudian tuangi dengan kuah sop. Sop matahari siap disajikan..